Wasit Ahmed Al Kaf menjadi bahan ejekan di dunia maya setelah beberapa keputusan kontroversialnya dalam pertandingan Bahrain vs Indonesia. Salah satu keputusan yang paling diperdebatkan adalah gol penyeimbang Bahrain di akhir pertandingan.
Laga antara Bahrain dan Indonesia digelar pada Kamis (10/10) malam WIB dalam matchday ketiga ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C. Pertandingan berakhir dengan skor imbang 2-2. Timnas Indonesia sempat unggul hingga memasuki waktu tambahan. Namun, Bahrain berhasil mencetak gol kontroversial di menit-menit akhir.
Gol kedua Bahrain yang dicetak oleh Marhoon pada menit ke-90+9 memicu kontroversi, mengingat injury time yang diberikan wasit seharusnya hanya berlangsung enam menit. Keputusan tersebut memicu perdebatan panas. PSSI bahkan mengirim surat protes resmi kepada FIFA dan AFC.
Di media sosial, nama wasit Ahmed Al Kaf langsung menjadi trending topic dunia. Di platform X, akun populer Troll Football dengan lebih dari 4 juta pengikut memposting meme yang menyindir keputusan wasit tersebut. Meme itu menampilkan tulisan "Additional Time until Bahrain Score," yang berarti "Tambahan waktu sampai Bahrain mencetak gol."
Akun sepak bola terkenal lainnya, 433, juga mengunggah meme yang menyatukan foto nomor punggung Lukaku (90) dan Xavi Hernandez (6), menghasilkan angka 99, merujuk pada menit gol Bahrain yang kontroversial.
Tak hanya itu, akun media sosial resmi AFC dan federasi sepak bola Bahrain turut diserbu oleh netizen. Bahkan, akun Instagram pribadi Ahmed Al Kaf dilaporkan hilang akibat tekanan dari warganet.
0 Komentar